Showing posts with label Santosa Stable. Show all posts
Showing posts with label Santosa Stable. Show all posts

Wednesday, August 1, 2018

Menikmati Pemandangan Alam dan Berkuda di Santosa Stable


Dear temans,

Udah lama nih tidak nulis postingan jalan-jalan. Maklum bumil males kemana-mana, penginnya ngendon di rumah. Kemaren aja kalau tidak karena si kecil ngedrel minta jalan-jalan, saya lebih suka di rumah. Bawa bawaan berat nih he he.
Sempat bingung juga awalnya antara ke Nirwana Stable dan Santosa Stable. Karena masing-masing memiliki kelebihan masing-masing. Setelah browsing-browsing akhirnya kami memutuskan pergi ke Santosa Stable. Mungkin, next time ke Nirwana Stable.
Perjalanan ke Santosa Stable banyak diiring pemandangan pegunungan yang hijau, sawah-sawah dan rumah-rumah penduduk yang asri dengan halaman yang luas. Jadi, pingin punya rumah kayak gitu di desa he he. Perjalanan dari Semarang ke Santosa Stable memakan waktu sekitar 1 jam. Santosa Stable terletak di Desa Lendoh, Boja, Kabupaten Kendal, Semarang.

Awalnya, saya tidak tahu kalau di Santosa Stable itu ada kolam renangnya lho. Requestnya si Lala kan pinginnya ada kolam renang, jadi dia bisa sekalian main air dan siblonan. Eh, ternyata ada kolam renangnya, ya udah komplit nih. Lala senang sekali mendengarnya. Kalau si kakak sih adem ayem aja, soalnya dia tidak terlalu suka berenang. Oia, tiket masuknya murah kok Rp. 10.000,00 saja. Untuk parkirnya Rp. 5.000,00. Fasilitasnya ada mushola, kafe, area bermain yang luas, tempat nongkrong-nongkrong dengan nuansa Joglo dimana Anda bisa makan kudapan berupa es krim ataupun makan mie godhog. Atau kalau Anda pingin makan siang/makan besar disini juga ada kafenya. Kalau kesini bawa anak-anak mereka bakalan suka, karena tempatnya yang sejuk dan bagi yang suka nuansa alam pegunungan tidak akan bosan menjelajahinya. Kami aja datang pagi sampai pulang sekitar jam 2 siang. Lantaran, anak-anak masih pingin main.
Anak-anak juga bisa berlatih naik kuda atau memberi makan kuda poni. Mereka akan belajar menyayangi binatang.

Awalnya anak-anak tidak mau naik kuda, karena takut. Kemudian saya bujuk mereka, akhirnya mau. Percuma dong, udah sampai sana tidak naik kuda. Lagian kudanya juga sangat terjaga kebersihannya, pakannya dan didampingi pelatih. Jadi, tidak perlu takut. Oia, naik kuda tarifnya Rp. 30.000,00. Karena, masih takut-takut bisa berduaan naiknya. Jadi bayarnya Rp. 60.000,00.





Pemandangan sawah sangat menyejukkan mata 

Tempat pacuan kuda dan berlatih kuda 


Ada kolam renangnya juga

Anak-anak awalnya tidak mau naik kuda, tapi setelah naik ketagihan he he pingin lagi dan lagi 

Berkeceh-keceh ria di sungai 

Makan es krim di kafe bernuansa joglo

Kami menjelajahi hampir semua tempat di Santosa Stable. Lumayan capek sih. Tapi semuanya terbayar dengan perasaan senang dan bahagia. Semoga bermanfaat.
Back to Top